Beranda / Informasi Sekolah / Juara 1 FLS2N Tahun 2024 Tingkat Kecamatan Kategori Gambar Bercerita
JUARA 1 FLS2N TAHUN 2024 TINGKAT KECAMATAN KATEGORI GAMBAR BERCERITA
👤Diposting oleh: Admin | 🗓️ Tanggal: 8 Maret 2024 | 🏷️ Kategori: Prestasi
Beranda / Informasi Sekolah / Juara 1 FLS2N Tahun 2024 Tingkat Kecamatan Kategori Gambar Bercerita
👤Diposting oleh: Admin | 🗓️ Tanggal: 8 Maret 2024 | 🏷️ Kategori: Prestasi
Dalam Surat Keputusan yang dikeluarkan oleh Ketua Satuan Pelaksana Pendidikan Kec. Palmerah Kota Administrasi Jakarta Barat nomor: 01 Tahun 2024 tanggal 5 Maret 2024.
Ananda Nayla Putri Arasya menjadi juara 1 dalam ajang FLS2N SD Tingkat Kecamatan Cabang Seni Gambar Bercerita, dengan judul "Gambar Bumiku Indah".
Terdapat lima cabang seni pada perlombaan FLS2N Tahun 2024 yang diselenggarakan di SDN Kemanggisan 01 Pagi, antara lain : Menyanyi solo, Gambar Bercerita, Seni tari, Pantomim, dan Kriya Anyam. SDN Kota Bambu 01 Pagi sendiri mengirimkan tiga dari lima cabang lomba yang ada : Gambar Bercerita, Pantomim, dan Seni Tari.